Oppo telah mengumumkan kehadiran perangkat baru untuk pasar smartphone Indonesia, yakni Oppo A12. Menjadi senjata baru Oppo untuk kelas mide-range, apa saja kelebihan yang dibawa Oppo A12 ini?
OPPO A12 memiliki layar berukuran 6,22 inci dengan resolusi 720 x 1520. Layar tersebut telah dilapisi dengan Gorilla Glass 3 guna melindungi layar dari goresan. Ponsel baru Oppo ini sudah menggunakan Android 9.0 (pie) dengan kustomisasi ColorOS 6.1.
Oppo membekali jagoan barunya ini dengan prosesor Helio P35 buatan MediaTek. Oppo juga menawarkan produk terbarunya ini dalam dua varian, yakni versi RAM 3GB dengan penyimpanan 32GB dan versi RAM 4GB dengan penyimpanan 64GB. Oppo A12 juga sudah memiliki dukungan untuk ekspansi penyimpanan hingga kapasitas 256GB menggunakan MicroSD.
OPPO A12 membawa setup dual kamera di bagian belakang yang mencakup kamera utama 13MP f / 2.2 dan kamera sekunder 2MP f / 2.4 dengan lensa potret. Sementara untuk Kamera selfie terdapat lensa berukuran 5MP.
Ponsel terbaru Oppo ini membawa baterai dengan kapasitas 4230 mAh, tidak lupa untuk tambahan keamanan terdapat sensor pemindai sidik jari yang dipasang pada bagian belakang body, serta telah mendukung fitur face unlock untuk keamanan tambahan.
OPPO A12 hadir dalam warna Hitam dan Biru dengan desain bergaya 3D Diamond Blaze. Smartphone ini ditawarkan dengan harga Rp 2.499.000 untuk versi RAM 4GB, dan sudah tersedia di beberapa situs e-commerce rekanan Oppo seperti Shopee, Lazada, JD.com, Blibli, Tokopedia, dan Akulaku.