Detail Spesifikasi Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21 Plus Terungkap

kinemaster.co.id – Laporan terbaru mengungkap detail mengenai spesifikasi Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21 Plus. Beberapa rumor menyebut kedua perangkat ini akan memulai debut pada tanggal 14 Janurai mendatang, namun hingga saat ini Samsung belum juga mengeluarkan pernyataan resmi terkait berita tersebut.

Laporan mengenai detail spesifikasi ini pertama kali dipublikasikan oleh Winfuture.de. Penasaran bukan seperti apa spesifikasi flagship terbaru Samsung? Berikut ulasan-nya,

Spesifikasi Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21 Plus

Baik Samsung Galaxy S21 maupun Galaxy S21 Plus, keduanya telah dibekali sertifikasi IP68 yang menjamin perangakt ini tahan debu dan air. Model Galaxy S21 memiliki ketebalan 7,9 mm dengan berat 171 gram, semenatar varian Plus memiliki ketebalan 7,8 mm dengan berat 202 gram.

tampak bagian depan layar S21 series | Foto credit ©Winfuture

Samsung Galaxy S21 dibekali layar Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,2 inci. Layar tersebut menawarkan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel), dengan kecepatan refresh 60 – 120Hz, serta tingkat kecerahan mencapai 1300 nits. Sementara untuk varian Galaxy S21 Plus, spesifikasi layar yang digunakan kurang lebih sama. Perbedaan hanya ada pada ukuran, dimana varian plus ini hadir dengan layar berukuran 6,7 inci.

Perbedaan lain antara keduanya yang terlihat mencolok ada pada bagian back cover. Model Galaxy S21, panel bagian belakang terbuat dari material plastik. Sementara model Galaxy S21 Plus, material panel belakangnya terbuat dari bahan kaca.

Dua pilihan chipset

Seri flagship terbaru Samsung ini akan hadir dalam dua pilihan jenis chipset, Exynos dan Snapdragon. Untuk pasar eropa dan (kemungkinan) Asia, kemungkinan akan mendapatkan varian chipset Exynos 2100. Sementara untuk pasar AS dan Korea Selatan, akan mendapatkan varian Snapdragon 888. Meski berbeda chipset, kedua varian akan sama – sama dibekali konfigurasi memori 8GB RAM dan 128GB/256GB penyimpanan internal.

Modul kamera S21 series | Foto credit ©Winfuture

Kedua model akan hadir dengan konfigurasi triple-camera. Pengaturannya mencakup lensa utama 12MP dengan ukuran sensor 1 / 1,76 inci, ukuran piksel 1,8μm, dan apertur f / 1,8. Ditambah lensa tele 64MP, dan lensa ultrawide 12MP. Ketiga kamera juga mendukung fitur OIS, zoom hybrid 3x, dan format video hingga resolusi 8K 30fps. Sementara untuk kamera depan, keduanya mengandalkan lensa tunggal berukuran 10MP.

Untuk memenuhi kebutuhan daya, model Galaxy S21 dibekali baterai berkapasitas 4.000 mAh. Sementara model Galaxy S21 Plus, hadir dengan kapasitas baterai 4.800 mAh. Keduanya sama – sama mendukung teknologi fastcharging 25W dan pengisian secara nirkabel.

Untuk sistem operasi, keduanya bakal menjalankan Android 11 dengan kustomisasi OneUI 3.1. Menariknya, menurut beberapa rumor yang beredar keduanya tidak akan dibekali aksesoris pengisian daya pada paket penjualannya.

Fitur lain yang tidak boleh dilewatkan antara lain, dukungan SIM ganda, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.0, NFC, USB-C, fingerprint di bawah layar, pengenalan wajah, dan speaker stereo. Sepertinya Galaxy S21 series tidak akan dibekali slot memori eksternal.

Harga dan ketersediaan varian warna

Di Eropa, varian Galaxy S21 akan ditawarkan dengan harga 849 euro dengan pilihan warna abu – abu, putih, ungu, dan merah muda. Sementara untuk varian Galaxy S21 Plus, model ini akan ditawarkan dengan harga mulai dari 1.049 euro dan tersedia dalam pilihan warna perak, hitam, dan ungu.