Mencoba Instagram Lite, Seperti Apa Fitur di Dalamnya

kinemaster.co.id – Lama sempat menghilang, Facebook akhirnya kembali merilis Instagram Lite. Meski saat ini aplikasi masih terbatas untuk wilayah India, kami berkesempatan mencoba aplikasi ini dengan mengunduh dari sumber pihak ke tiga.

Berbeda dengan versi reguler yang memiliki ukuran hingga 40MB, versi Lite hanya memiliki ukuran sekitar 1,9MB saja. Perbedaan ukuran aplikasi ini jelas berpengaruh pada jumlah fitur yang ditawarkan. Secara tampilan UI, memang tidak ada perbedaan baik di versi reguler maupun versi Lite. Perbedaan keduanya baru akan Anda temukan ketika ingin mencoba mengakses beberapa fitur di dalamnya.

Lalu apa saja perbedaan fitur antara Instagram versi reguler? Berikut daftarnya,

  • IGTV : Di versi Lite, fitur IGTV tidak akan Anda temukan.
  • Instagram Reel : Fitur yang baru saja dirilis ini juga absen di versi Lite.
  • Kamera efek : Yup, di Instagram Lite tidak ada efek kamera yang bisa digunakan.
  • Sticker AR : Fitur satu ini juga ternyata absen di Instagram versi Lite.

Selain ke empat fitur di atas, hampir semua fitur Instagram di versi reguler tersedia juga di Instagram versi Lite.

Tampilan UI | Foto credit ©Droidmagz

Sejauh apa yang kami rasakan, aplikasi Instagram Lite ini dapat berjalan mulus dan lebih cepat dibanding versi reguler. Mungkin karena minimnya fitur yang disediakan, menjadikan aplikasi ini sangat ringan untuk dijalankan.

Untuk tampilan UI kami tidak menemukan masalah yang berarti karena hampir semuanya sama saja dengan versi reguler. Bahkan kami menjumpai proses load gambar di versi Lite ini jauh lebih cepat dibanding versi reguler. Proses memutar video juga terlihat smooth tanpa ada gangguan.

Kesimpulan

Instagram Lite bakal menjadi aplikasi menarik khususnya untuk negara berkembang yang memiliki koneksi internet lambat. Terlebih lagi, aplikasi ini dapat berjalan mulus bahkan dengan perangkat yang tergolong usang (kami mengujinya menggunakan Xiaomi Mi A2 Lite).

Tidak ada informasi apakah Facebook akan membawa aplikasi ini ke wilayah lain di luar India. Yang jelas, aplikasi ini bisa menjadi jawaban untuk negara yang memiliki koneksi internet lambat. Bahkan aplikasi ini juga menarik untuk dicoba meskipun Anda tinggal di negara dengan koneksi internet kencang sekalipun.