Penampakan Langsung Asus ROG 3 Bocor, Berikut Spesifikasinya

Nampaknya tanggal perilisan Asus ROG 3 sudah semakin dekat, baru – baru ini ponsel gaming dari ASUS tersebut muncul pada daftar perangkat halaman TENAA. Dari gambar yang diunggah pada halaman tersebut, perangkat ini nampak tidak membawa perubahan besar dibanding dengan generasi sebelumnya.

ASUS ROG 3 membawa layar OLED berukuran 6,59 inci dengan resolusi FHD+. Sebelumnya santer di beritakan layar ASUS ROG 3 akan mendukung refresh rate 144Hz, namun pada halaman TENAA layar ponsel ini tertulis hanya mendukung refresh rate hingga 120Hz.

Ponsel gaming ini dibekali chipset buatan Qualcomm dengan seri Snapdragon 865 SoC. Chip tersebut akan dipadukan dengan RAM berkapasitas 16GB, serta penyimpanan internal hingga 512GB. Menariknya chipset yang digunakan ponsel ini mempunyai Clok Speed di atas 3GHz, termasuk chipset paling kencang untuk sebuah prosesor mobile.

Dengan konfigurasi di atas, sudah dipastikan semua game mobile akan mampu dijalankan dengan mulus menggunakan perangkat ini. Untuk mendukung kegiatan bermain game, ASUS membekali ponsel gaming-nya ini dengan baterai berkapasitas 6.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat hingga 30W.

Seperti yang sudah kami singgung sebelumnya, ponsel ini membawa desain tidak jauh berbeda dengan generasi sebelumnya. Nampak panel belakang masih menggunakan logo LED ROG dengan embos brand Tencet Games pada bagian bawah. Yang terlihat sedikit membedakan dari generasi sebelumnya adalah konfigurasi kamera yang digunakan, sekarang menjadi 3 buah kamera dengan lensa utama berukuran 64MP.

Sepertinya cukup menarik ya ASUS ROG generasi ke 3 ini, bagaimana pendapat kalian mengenai ponsel ini? Kami akan terus mengupdate perkembangan berita mengenai perangkat ini, silakan berlangganan artikel kami.