kinemaster.co.id – Kabar terbaru datang dari sub-brand OPPO, yakni Realme. Pasalnya, menurut beberapa sumber melaporkan bahwa saat ini Realme tengah bersiap merilis ponsel flagship bernama Realme KOI.
Sebelumnya, Realme dikabarkan akan merilis seri flagship dengan nama Ace. Namun jelang tutup tahun 2020 ini, perusahaan secara resmi mengumumkan seri ‘KOI’ sebagai produk flagship Realme di 2021 mendatang.
Hadir dengan dukungan chipset kelas atas Snapdragon 888, ponsel ini disebut bakal menantang secara langsung flagship terbaru Samsung Galaxy S21 series. Bahkan menurut beberapa laporan yang beredar, jarak peluncuran keduanya bakal berdekatan.
Materi promosi berupa poster yang menampilkan dua ikan KOI berwarna telah dirilis oleh perusahaan. Poster tersebut bisa juga menjadi isyarat dari Realme bahwa ponsel andalan-nya tersebut akan hadir dalam beragam pilihan warna. Selain itu, halaman khusus untuk seri ponsel ini juga telah dibuat di situs micro blogging Weibo.
Rumor spesifikasi Realme KOI
Berdasarkan laporan terakhir yang kami kutip dari Androidcentral, Realme KOI bakal membawa kode nama Race. Sementara untuk nomor model perangkat ini tercatat adalah RMX2022.
Menurut laporan terebut, ponsel terbaru Relame ini akan dibekali RAM berukuran 12GB dan penyimpanan internal 256GB. Sistem operasi ponsel ini akan menggunakan Realme UI 2.0 dengan basis Android 11.
Untuk saat ini spesifikasi detail mengenai ponsel ini masih belum tersedia. Bocoran berupa gambar yang dirilis GSMArena awal bulan lalu hanya menampilkan bagian belakang perangkat, tidak ada foto tampak depan.
Seperti biasa, bocoran mungkin akan semakin banyak beredar jelang tanggal perilisannya. Supaya tidak ketinggalan, pantau terus kabar terbarunya di situs kinemaster.co.id.