Setelah Night Mode, Google Camera Go Sekarang Punya Fitur HDR

kinemaster.co.id – Pada bulan Maret lalu, Google resmi merilis aplikas Camera Go bersamaan dengan debut perdana Nokia 1.3. Sebulan setelahnya, Google diketahui sedang mengerjakan fitur HDR untuk aplikasi kamera tersebut. Sekarang, setelah delapan bulan berselang, akhirnya fitur tersebut telah tersedia untuk pengguna.

Android Go Edition merupakan versi ringan dari sistem Android reguler. OS ini didesain dengan mengurangi beberapa fitur yang ada di Android, sehingga tidak membutuhkan spesifikasi tinggi untuk digunakan.

Android Go memang dirancang untuk pengguna di level pemula, bahkan tampilan OS ini dibuat sesederhana mungkin agar mudah untuk digunakan. Ponsel dengan OS Android Go banyak ditemui di negara berkembang.

Sebenarnya ini bukan pertama kalinya Google menambahkan fitur baru pada aplikasi-nya tersebut. Pada bulan Oktober lalu, Google turut menambahkan fitur Night Mode ke dalam Camera Go. Sekarang dua bulan setelahnya, Google kembali menambahkan fitur HDR.

Sedikit informasi, fitur Night Mode dan HDR mode merupakan dua fitur andalan yang ada di aplikasi kamera Google. Kedua fitur tersebut sangat terkenal karena mampu menyajikan hasil gambar yang memukau. Bisa dibilang, dua fitur tersebut’lah yang membuat ponsel Pixel terkenal akan kualitas kameranya, meski lensa yang digunakan sebenarnya biasa – biasa saja.

Tapi perlu di ingat, fitur HDR tidak serta merta langsung menghasilkan gambar bagus. Google sendiri menyebut hasil bisa bervariasi, tergantung perangkat dan kualitas lensa yang digunakan pabrikan. Tapi mau bagaimanapun, fitur HDR pada aplikasi kamera Google biasanya tetap mampu menghasilkan gambar lebih baik daripada hasil bidikan kamera biasa.

Camera Go saat ini hanya tersedia di perangkat yang menjalankan sistem operasi Android Go Edition. Meski aplikasi dapat di install pada perangkat dengan Android 8.0 (oreo) ke atas, fungsi Night Mode dan HDR mode tetap tidak akan dapat digunakan.