Samsung Galaxy M31s Bawa Fingerprint di Layar & Baterai 6000 mAh

Sebuah laporan terbaru mengungkap tentang rencana Samsung yang akan segera meluncurkan ponsel baru bernama Galaxy M31s di akhir bulan ini. Kini jelang peluncuran-nya, beredar foto render serta sedikit bocoran mengenai spesifikasi yang akan dibawanya.

Bocoran ini pertama kali diungkap oleh situs 91Mobiles, yang mana pada gambar yang ditampilkan tersebut kita dapat melihat wujud dari Samsung Galaxy M31s ini. Selain gambar render, bocoran ini juga mengungkap tentang jadwal penjualan perdana ponsel ini yang akan jatuh pada tanggal 5 Agustus mendatang. Nantinya, ponsel ini akan langsung tersedia di toko online Samsung dan Amazon India.

Berbicara mengenai gambar render, yang pertama kali terlihat adalah bagian belakang ponsel yang nampak identik dengan pendahulunya Galaxy M31. Pada varian terbarunya ini, nampak bagian belakang ponsel ini tetap tidak dibekali dengan sensor pembaca sidik jari. Namun, menurut beberapa laporan perangkat ini akan hadir dengan sensor fingerprint dibawah layar.

Hal tersebut diperkuat dengan bocoran mengenai spesifikasi layar yang akan dibawanya. Terungkap, ponsel ini akan dibekali layar berjenis AMOLED dengan desain Infinity-O. Jika rumor tersebut benar, Galaxy M31s bakal menjadi seri Galaxy M pertama yang membawa fitur keamanan tersebut.

Bocoran lebih lanjut mengungkapkan, ponsel ini akan ditenagai oleh chipset Exynos 9611. Serta masih mempertahankan kapasitas baterai jumbo seperti pendahulunya, dengan baterai berukuran 6.000 mAh. Di sektor kamera, ponsel ini akan datang dengan konfigurasi Quad camera dengan spesifikasi lensa 64MP lensa utama, 8MP lensa ultrawide, 5MP lensa makro, dan 5MP lensa kedalaman.